Profil Ivo Nilakreshna, Ibunda Astri Ivo yang Populer sebagai Penyanyi di Era 1960-an

Jum'at, 20 Mei 2022 - 18:31 WIB
loading...
Profil Ivo Nilakreshna,...
Ibunda Astri Ivo yang juga seorang penyanyi, Hj Ivo Fauziah Hanum meninggal dunia pada hari ini, Jumat (20/5/2022). / Foto: Instagram
A A A
JAKARTA - Aktris Astri Ivo tengah berduka. Sang ibunda yang juga seorang penyanyi, Hj Ivo Fauziah Hanum meninggal dunia pada hari ini, Jumat (20/5/2022).

Astri Ivo menyampaikan kabar duka tersebut melalui unggahan foto sang ibu di akun Instagram pribadinya. "Ya Rabb muliakan mama, sayangi, maafkan, hapus semua salah dan khilaf," tulis Astri Ivo dalam keterangan unggahan tersebut, Jumat, 20 Mei 2022.

Semasa hidupnya, Ivo Fauziah Hanum dikenal sebagai penyanyi dengan nama panggung Ivo Nilakreshna. Ibu 9 anak itu begitu populer di era 1960-an.

Baca juga: Kabar Duka, Ibunda Astri Ivo Meninggal Dunia

"RIP Ivo Nilakreshna (Medan 31/1/1940 - Jakarta 20/5/2022) biduanita berdarah Aceh-Minang. Mengawali karier dg menjadi Bintang Radio Medan 1956," cuit wartawan dan aktorsenior Yan Wijaya dalam akun Twitter-nya, Jumat (20/5/2022).

Dalam cuitan yang sama, Yan Wijaya juga menuliskan bahwa Ivo Nilakreshna adalah pemegang Juara Pertama Bintang Radio Jakarta di tahun 1964. "Karyanya 100 album keroncong, jazz, menggubah 200 lagu," lanjutnya.

Menilik dari perjalanannya, wanita kelahiran 31 Januari 1940 itu sering tampil di berbagai macam acara seperti Sejenak Bersama, Hiburan Malam, Irama Keroncong, Irama Melayu, Jazz, Dari Masa Ke Masa, Irama Gurun Sahara, Lagu & Pencipta, dan sebagainya.

Profil Ivo Nilakreshna, Ibunda Astri Ivo yang Populer sebagai Penyanyi di Era 1960-an


Dia bahkan sudah go international dengan tampil di sejumlah TV di negara-negara tetangga seperti Malaysia (1962 dan 1969), Hongkong (1962), Manila (1962), Tokyo (1982 dan 1965), Singapura (1962-1979) dan Amsterdam (1968).

Di sisi keluarga, Ivo merupakan putri seorang ulama Aceh, Teuku Muhammad Usman El Muhammady.

Baca juga: Akhiri Masa Lajang, Masayu Clara Resmi Dinikahi Qausar Harta

Sedangkan dalam kehidupan rumah tangganya, Ivo diketahui menikah sebanyak lima kali dan dikaruniai 9 orang anak. Salah satu putrinya , Astri Ivo, dan cucunya Naomi Ivo mengikuti jejaknya terjun di dunia hiburan sebagai penyanyi dan pemain film.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1533 seconds (0.1#10.140)